Selasa, 28 Desember 2021

Sudahkah Mengenal Diri Sendiri? Selalu Diremehkan Padahal Sulit : Bersama Satu Persen #SatuPersenBlogCompetition #HidupSeutuhnya

Sudahkah Mengenal dan Mencintai Diri Sendiri? Selalu Diremehkan Padahal Sulit:  Bersama Satu Persen #SatuPersenBlogCompetition #HidupSeutuhnya

Hai Rek!πŸ‘‹

Apa Kabar? Mimil harap semuanya dalam keadaan sehat dan bahagia selalu.

Ada sebuah lagu yang lirik terjemahannya kurang lebih seperti ini:

Apakah kamu kebingungan mencari kebahagiaan?

Coba lebih dengarkan suara hatimu

Mulailah perjalananmu sendiri

Mencari kebahagiaan, story(kisah)-mu sendiri

Bahkan hal yang kecil

Jangan lupa untuk mencintai itu semua


(NCT 2021 μ—”μ‹œν‹° 2021 'Beautiful' MV) 

Membaca lirik itu, membuat Mimil berpikir kembali. "Hmm, ada benarnya lirik lagu ini" Menjadi manusia itu bukanlah perkara mudah. Penuh kekompleksan didalamnya. Hadir tanpa tahu apapun dan pada akhirnya terus hidup penuh kejutan.  Manusia bisa saja mengenal orang lain seperti orang tua, kakak, adik, sahabat, idol favorit dengan sangat baik. Namun, apakah benar telah mengenal diri sendiri dengan sangat baik dan akurat?

Manusia bisa membahagiakan dirinya dengan cepat walau terkadang hanya sementara. Lalu, kembali kebingungan mencari kebahagiaannya yang lain. Beberapa ada yang haus validasi dan penuh energi untuk memikirkan pencapaian orang lain ketimbang fokus membahagiakan diri sendiri.

Sekali lagi, menjadi manusia sangatlah rumit. Terkadang sangat mencintai diri sendiri namun sekejap dapat membenci diri sendiri. Seperti konspirasi, manusia adalah misteri

(Freepik)

Walau penuh misteri dan sulit ditebak. Manusia masih bisa mencoba berbagai upaya untuk memperoleh suatu kebahagiaan yang walaupun tidak kekal namun bisa bertahan lebih lama dan menenangkan ketidakpastian hidup ini.

Langkah pertama (basic) apalagi kalau bukan dengan mengenal diri sendiri. Berbagai arus modernisasi, pengaruh lingkungan dan pikiran random yang hadir terkadang membuat seseorang telah menjauh dari diri sendiri.

Menjadi diri sendiri sangatlah penting, jangan jadikan standar dan streotip negatif orang lain mengambil dirimu. Maka dari itu berikut adalah cara untuk mengenal diri sendiri bersama Satu Persen yang dijelaskan oleh Puspita Alwi

Bagaimana mengenal diri sendiri bersama Satu Persen?


1. Personality/Kepribadian

Jenis kepribadian bermacam-macam dan yang mengetahui selengkapnya tentu diri sendiri. Mengenal lebih lanjut kepribadian membuat seseorang lebih mudah untuk mengenal situasi diri dan menyelesaikan segala problematika hidup

2. Kelebihan/Kekurangan

Sebenarnya, poin 2 seringkali Mimil skip hingga akhirnya pertanyaan Kelebihan/kekurangan seakan menjadi makanan sehari-hari yang selalu dilontarkan tiap mengajukan diri dalam perekrutan organisasi dan kepanitiaan.

Hingga akhirnya, Mimil menyadari urgensi dari pertanyaan itu. Kelebihan perlu diketahui untuk reputasi dan pengembangan diri. Kelebihan membuat sebuah karakteristik mencolok dalam diri. Sedangkan mengenal kekurangan bertujuan untuk membenahi diri menjadi lebih baik. 

3. Value Utama

Value merupakan nilai-nilai kehidupan yang dipercaya untuk menimbulkan energi positif. Nilai dan prinsip ini berguna dalam proses pengambilan keputusan dan berkomunikasi dengan orang lain. 

4. Fisik

Terkadang, menyibukkan diri melakukan segala hal untuk memenuhi ambisi sangatlah menyenangkan. Rasanya, sakit saja tidak boleh mengganggu kesibukan kita. Namun, hal tersebut bukanlah hal yang baik. Fisik harus dijaga dan diperlakukan dengan adil. Penuhi hak dari tubuh dengan beristirahat, melakukan hobi, memenuhi asupan gizi, dan berolahraga misalnya. 

5. Tujuan Hidup dan Skala Prioritas

Setiap manusia, memiliki tujuan hidup dan skala prioritas yang berbeda satu sama lain. Maka dari itu perlu adanya daftar yang dibuat mengenai kedua hal ini. Bertujuan untuk menetapkan identitas dan kebutuhan diri selama hidup

6. Tipikal 

Penentuan tipikal banyak macamnya. Tipikal perasaan yang ada, tipikal dalam menyelesaikan pekerjaan. Mengenal tiap tipikal penting dalam mempermudah kita menjalani kehidupan

Bahasan lain terkait cara mengenal diri 5 Tips Mengenali Diri Sendiri untuk Hidup Lebih Baik

Apa yang diperoleh setelah mengenal diri? 


                                                       (Freepik)

Proses mengenal diri tidaklah singkat dalam sekali waktu. Memerlukan waktu tak terhingga. Prosesnya berkelanjutan dan harus kontinyu. 

Sebuah cara untuk mengenal dan lebih dekat dengan diri sendiri. Yakni bisa dengan meluangkan 10-17 menit sebelum tidur waktu tidurmu. Coba tanyakan apa saja hal yang dilalui hari ini, apa yang kamu suka dan tidak suka hari ini. Tanyakan berbagai hal hingga kamu mengantuk dan tertidur pulas. 

Takkan ada yang tahu dan mengenal diri sendiri dengan sangat baik kalau bukan diri sendiri. Akan lebih bagus bila kita memperoleh kebahagiaan dengan  memperbaiki kekurangan dan menjadi diri yang lebih baru akan pengalaman.

Dengan mengenal diri sendiri, sedikit banyak membuat kita lebih fokus dalam menjalani hidup, tidak mudah tergoyahkan atas pencapaian orang lain dan lebih dekat lagi dengan kebahagiaan. 

 


Selain hal basic mengenal diri sendiri, kebahagiaan juga dapat dicapai dengan mencintai diri sendiri Self Love

                                

        (Jangan Menyerah!)

#SatuPersenBlogCompetition #HidupSeutuhnya

Senin, 27 Desember 2021

Kampanye Mengenal Keaslian Keju, Sudah Tahu Belum? #KejuAsliCheck

Hai Bunds!πŸ‘‹

Siapa disini yang suka memasak? Memasak merupakan hal basic yang bisa dilakukan oleh siapa saja. Kegiatan ini tidaklah berjauhan dengan beberapa hal salah satunya bahan pangan.

Salah satu bahan pangan yang biasa digunakan dan kerap menjadi favorit yakni keju. Siapa nih yang suka dengan keju hingga siap sedia keju untuk berbagai macam ide olahan? 

Keju merupakan produk pangan yang berasal dari hasil penggumpulan (koagulasi) dari protein susu. Susu yang digunakan untuk pembuatan keju adalah susu sapi walaupun susu dari hewan lainnya juga dapat digunakan. 

Sekedar Informasi bunds,

Keju memiliki banyak jenis lhoo, menurut Tekno Pangan 8 Agmindustri, Keju terbagi menjadi:

1. Keju sangat keras 

Merupakan keju dengan kadar air 30 - 35%, dan diperam dengan bakteri. 

Contoh : Romano cheese, Parmesan cheese dan Asiago cheese. 

2 Keju keras 

Merupakan keju dengan kadar air lebih dari 35% hingga 40% dan diperam dengan bakteri. Keju jenis ini diklasifikasi kembali menjadi : 

- Tekstur tertutup, 

Contoh : Cheddar cheese, Edam cheese, Gouda cheese, Colby cheese dan Provolone cheese 

- Tekstur terbuka (mempunyai lubang pada permukaan-nya)

Contoh: Swiss cheese. Ementalerc-cheese dan Gruyere cheese. 

3. Keju semi keras 

Merupakan keju dengan kadar air lebih dari 40% hingga 45% 

Keju jenis ini diklasifikasi kembali menjadi:  

- Diperam dengan bakteri, 

Contoh : Brick cheese dan

- Diperam dengan kapang, 

Contoh : Roquefort cheese. 

4 Keju lunak

Keju jenis ini diklasifikasi kembali menjadi

- Keju peram 

Keju lunak jenis ini memiliki kadar air lebih dari 45% hingga 52% dan diperam dengan kapang (Contoh: Camembert cheese) dan yang diperam dengan bakteri (Contoh: Limburger cheese). 

- Keju tanpa peram 

Keju lunak tanpa peram memiliki kadar air lebih dari 52% hingga 80% terdiri dari yang berkadar lemak rendah 

Contoh: Cottage cheese (0.5 - 1.5%) 

Wah, selain mendapat pengetahuan baru, kita juga jadi tahu ternyata banyak juga ya bunds jenis dari keju. 

Nah, dari sekian banyak jenis keju, pasti kita tidak asing dengan keju cheddar

Dewasa ini, banyak sekali pilihan keju cheddar di pasaran sehingga bunda harus teliti untuk menentukan keju cheddar dengan komposisi bahan baku yang tepat dan berkualitas bagi buah hati. Maka dari itu, KRAFT cheddar hadir menjadi pilihan produk keju cheddar yang tepat untuk berbagai kreasi olahan bunda yang lezat dan bernutrisi untuk buah hati. 


KRAFT cheddar  telah terbukti memenuhi standar keaslian keju dan diperkaya berbagai nutrisi yang juga tertuliskan di label kemasan.



Terdapat beberapa cara untuk menilai keaslian dari keju cheddar. Salah satunya melalui #KejuAsliCheck, KRAFT mengajak bunda agar teliti memilih produk keju cheddar yang tepat dan berkualitas, dengan memastikan pada label pangan kemasan bahwa keju adalah komposisi utama bukan komposisi kedua apalagi yang terakhir. 
Nah berikut ini ada tips, dari bundakraft untuk menentukan keaslian keju cheddar


Keju cheddar KRAFT terbukti memenuhi kriteria sesuai kampanye #KejuAsliCheck, yang terdiri atas bahan utama Keju Asli New Zealand dan dilengkapi nutrisi Calcimilk yang kaya kalsium, protein dan Vitamin D. 

Keunggulan yang dimiliki oleh keju cheddar KRAFT ini juga dapat dilihat langsung pada kemasan, sehingga akan memudahkan para bunda dalam memastikan manfaatnya bagi buah hati. Selain itu, keju cheddar KRAFT juga memiliki rasa lezat dengan gurih keju yang khas,  tanpa perisa tambahan.


Bonus:

Salah satu olahan dengan bahan simpel yakni roti tawar, keju cheddar KRAFT, telur dan margarin yakni roti keju dan omelet keju



Nah. sekian cuap-cuap terkait keju cheddar KRAFT beserta tips mengenal keaslian keju dengan #Kampanye #KejuAsliCheck

Sampai ketemu lagi bunds, mimil harap tulisan ini dapat berguna untuk kedepannya. Stay healthy dan terus berkarya yaa :))

Tulisan ini didedikasikan untuk diikutkan dalam Lomba Blog Kampanye #KejuAsliCheck yang diadakan oleh https://ibuibudoyannulis.com/

Terima kasih atas kunjungannya

Referensi:

Bundakraft.com

Tekno Pangan 8 Agmindustri, Volume 1 Nornor 5 Karamel Susu. Yoghuri, Olahan Tepung Ubi Jalar, Ebi (udang kering), Keju 






Rabu, 03 Februari 2021

Profil Chimon Wachirawit Ruangwiwat (Profil Artis Thailand #1)

                                      PROFIL DAN FAKTA CHIMON 

 


Real Name       : Wachirawit Ruangwiwat 

Nickname        : Chimon

TTL                 : Bangkok, 15 Januari 2000

BB/TB             : 65 kg/ 176 cm

Gol. Darah       : O

Hobi                 : Sepak Ball, Main Game Komputer

Makanan Fav   : Sushi, Salmon, Steak, Som Tum

Yang tidak Fav: Coklat, minuman berkarbonasi, Macaroni

Band Fav         : Peacemaker dan Cocktail

Musik Fav        : Pop dan Rock

FBC Fav          : MU

Warna Fav        : Hitam, Putih, Abu-abu

Hewan Fav       : Anjing

Uk. Sepatu       : 42

Uk. Baju           : L

Agensi              : GMMTV

Pendidikan:

- M.4 Assumption College

- Universitas Bangkok

Filmografi        :

Tahun

Judul

Peran

Drama

2016

Senior Secret Love: My Lil Boy 2

Toy

2017

My Dear Loser: Edge of 17

Sun

2017

Please… Seiyng Reiyk Wiyyan

Win

2017

My Dear Loser: Happy Ever After

Sun

2018

YOUniverse

Earth

2018

Love Songs Love Series: Seb Tid Kwam Jed Puad

Nui

2018

The Gifted

Wave

2018

Happy Birthday

Phana muda

2018

Our Skyy

Sun

2019

He’s Coming To Me

Prince

2019

Samee See Thong

Parn

2019

Blacklist

Andrew

2020

The Gifted: Graduation

Wave

2021

The Player

Pokoknya pelayan

Special

2020

Cornetto Love Expert

Pokok dicouplein sama Love

Film

2006

13 Beloved

Anak-anak

2015

Ghost Ship


2016

Sweet Student Boy

Nack

2019

SisterS

Win

Ini Kapan Tayang Jiemem TT

My Precious

Kayaknya bakalan jadi sahabatnya nanon

Mulai keeeeπŸ‘€

Fakta (Perlu diingat, ini hasil pencarian aku pribadi yaaa. Jadi kalau ada kesalahan atau yang kurang berkenan bisa dikoreksi biar datanya tervalidasi Makasee :))

Fakta:

1. Menempuh pendidikan S1 di Universitas Bangkok (Sekolah (mungkin dikita fakultas (?)) Media Digital dan Seni Cinematic). Dulunya di M.4 Assumption College, Chimon jurusan IPS 

2. Merupakan 2nd Runner-up dikontes Smart Boy 2014 bersama Bank Theewara dan Fifa Premanan

3. Pernah mengikuti casting pemain Love Sick Season 2, namun belum rejeki

4. Sering dicengin bareng Nanon, Pluem dan Love. Sampe-sampe ada nama kapalnya. Biasalah yaaa. Tapi harap diketahui Chimon sudah ada yang punya yaa bundss. Nanti aku ceritain dikit

5. Pernah baca, (katanya ditwitter pernah bilang) tipe ideal Chimon= Jisoo

6. Takut Balon

7. Chimon anak sulung, punya  1 adek perempuan yang beda 2 tahun namanya Onze

 Baik, dibawah ini, aku kasih beberapa username social media terkait chimon yaa. Perlu diingat bahwa semua username ini itu kebanyakan publik alias emang udah public figure gituuu.

Aku paham jiwa keingintahuan atau stalkeran kalian jadi aku mencoba memudahkan kalian-kalian. Cukup berkunjung, tinggalkan komentar positif, jan kehaluan, jan ngehate pokoknya jaga sikap yaa

Sosmed:

Facebook

Chimon Wachirawit

Twitter

Chimonac

Ig

Ig Jepretan

Chimonac

(kalau ingat aku tambahkan)

Ig Bapaknya Chimon

Chotipatw

Ig Ibuknya Chimon

Tukchimonze

Ig Adiknya Chimon

Onzexs

Ig Bebebnya Chimon

Jejynnkt

















Cr. Ignya Chimon

Sesuai perkataanku diatas, aku bakal ceritaa duikiiit tentang chimon dan bebebnya, jejy. Kenapa? soalnya sepenglihatanku banyak yang ngekapal terlalu dalam atau halu yang berlebih (kembali ke kenyataan yaa bunds), kalau buat seru"an isokeee, pokok jan over yaaa

Setahu aku (mohon koreksi)

Chimon jejy udah jalan hampir 5 tahunπŸ’žπŸ’ž. Mereka se-sekolah (sekolahnya homogen yaa, jadi cewe cowo dipisah) Chimon kakel, Jejy adkel. Mereka Backstreet guisss, tapi tak jarang saling komen, like dan lovestagram satu sama lain. Jejy nih tipee cewek imut dan cantik yang menjadi satu. Jejy juga seorang influencer dan sepertinya wirausahawati dibidang aksesoris. Aku pernah liat Jejy muncul di yt pokoknya (tapi lupaa). Kalau liat Ignya, Jejy ini juga sedikit kpopers, penuh dengan energi positif  dan sangat humble ke teman-temannya. Fixx cocok sama Chimon TT. Udah itu aja, mayan ke ranah privasi, tapi buat nice to know aja lah hyaa





Uwuu banget kan yaa merekaaa. Langgeng terus daah hyaa buat mereka. Aku tunggu gopubnya kaliaan TT

Oiyaa kalau sudah baca semua ini jan lupa mampir ke sosmed (bisa difollow guiss) yang diatas yaaa. Jan lupa buat meninggalkan komen positif biar mereka suka dan makin semangaat. 

Dah, kalau ada salah mohon koreksi yaaa. Sama kalau ada saran profil dan fakta artis korea atau thailand bisa buangeeet rekomin dikomentar blog ini. Makasiii dah berkunjung bundds


Minggu, 10 Januari 2021

REVIEW THAI SERIES #1 : I HATE YOU I LOVE YOU, KETIKA AMARAH BERUBAH MENJADI MISTERI

 REVIEW THAI SERIES #1 : I HATE YOU I LOVE YOU

Akhir 2020, aku demen banget sama aktor aktris Thailand. Terutama yang berasal dari agensi Nadao Bangkok. (Iyaap aku suka Thailand jalur the gifted+channel yutub Nadao Bangkok :"")) Yaak karena saat ini sedang liburan juga, jadi sekalian aja aku nyoba cari series lama produksi Nadia (sebut aja Nadao=Nadia biar akrab) 

Ketemulah sama series yang cocok (ada Sky+episodenya gak banyak, cuma 5 doang) judulnya I Hate You I Love You. Judulnya klise banget bukan, bikin nething. Jangan-jangan ceritanya ada cewe yang punya temen cowo nyebelin, lalu yang awalnya benci jadi cintaa. Arghh ternyata tidak seperti itu rek. Naah itu, sedikit pembukaan dari aku, Skuy liat official trailer series ini dari Nadia

                        (Trailer 1, Durasi: 03.02, Upload: 9 Sept 2016)

Trailernya ada 2 ya rek. Trailer 1 tanpa ada sub (jadi kaya bahasa kalbu), sedangkan trailer 2 ada eng subnya. Buatku, trailernya menarik, soalnya sebagai K-Drama Lovers entah mengapa aku merasakan aura-aura makjang level B gitu. 

Series ini, terbagi menjadi 5 episode yang setiap episodenya memiliki sudut pandang pemeran yang berbeda-beda

Episode 1 - Nana

Episode 2 - Jo

Episode 3 - Tiger

Episode 4 - Ai

Episode 5 - Sol

Plot:

Episode 1 - Nana

Premisnya: Seorang gadis sosialita yang curiga kekasih dan sahabatnya bermain kotor dibelakangnya, Ia berencana balas dendam!

Jujur, paling suka episode ini. Kalau seksama nonton, kita bisa menebak tepat apa yang terjadi. Namun, aku yakin deeh semuanya salah sangka kayak aku. Jadi, kisahnya ada mahasiswi sosialita yang bernama Nana ( Punpun Sutatta) // Kita ambil sudut pandang Nana yaa. Nana ini punya sahabat se-circle 4 orang termasuk dirinya. Salah satu sahabatnya ini bernama Sol. Selain punya sahabat, Nana ini punya pacar namanya Tiger. 

Namanya cewe yaa, instingnya itu kuat banget. Sesaat setelah Sol ngadain ulang tahun ke-20, pacarnya Nana, si Tiger ini melalui suatu insiden yang bakal jadi mega konflik diseries ini. Lalu, kita bakalan lihat kalau si Nana punya dendam kesumat sama si Sol. Jadi, suatu hari dia punya ide buat action dendamnya ke keluarga Sol. Tapi, pas eksekusinya naas banget Nana meninggoy. Beneran ending episode 1 ini ditutup dengan pemeran utama yang meninggoy jadi tambah seru kan? kita jadi nebak-nebak siapa nih pelakunya

Episode 2 - Jo

Premisnya: Seorang lelaki malang yang harus menjadi lelaki panggilan, ingin memperoleh uang instan 

Aku suka episode ini soalnya Sky ganteng bangeet <3<3. Fokus fokuss, jadi di episode ini fokus pada pemeran bernama Jo ( Sky Wongravee). Si Jo ini merupakan lelaki panggilan yang menjajakan dirinya dipinggir jalan. Di episode 1 kita bakal diperlihatkan pertemuan tidak terduga antara Nana sama Jo. Dan ternyata Jo ini temen SMPnya Nana. Tidak terduga kaan. Nah, karna sebuah insiden di episode 1, Nana sama Jo ketemuan kembali. Disini Nana menjadi klien Jo, tapi cuma buat tanya basa basi aja bukan sebagai klien nananina watitata. 

Melihat kebaikan Nana, punya kebutuhan mendadak di rumah dan juga emang punya track record sebagai anak nakal, di episode 2 kita diperlihatkan sebuah tabiat jahat Jo buat nyelakain Nana. Percobaan 1 gagal lanjut percobaan 2. Percobaan ke-2 sukses besar sihh, cuma ada cumanya gitu..

Episode 3 - Tiger

Premis: Biasanya buaya ada di rawa, penangkaran tapi ini buayanya nyasar didarat. Gemesss aku tuuh

Dahlah, aku gemes diepisode ini sama karakter Tiger (JJ/Jaylerr Kritsanapoom). Buaya Darat! Walaupun dipertengahan kita dikasih tahu sebuah perubahan dimana Tiger berupaya taubat namun telat! Telat karna Nana keburu meninggoy. Karakter Tiger disini itu adalah perwujudan lelaki tidak pernah puas. Mantap banget akting Jaylerr disini!

Di episode ini kita juga akan sedikit tercerahkan akan insiden yang menjadi konflik di series ini. Selain itu, bakalan ada plot twist yang bikin "oooh gitu, hoalah kayak gitu, ooo emang tiger bejat" yaa semacam itu. Keren daah pokoknya

Episode 4 - Ai

Di episode ini, kita diberi gambaran salah satu kebodohan menjadi bucin yakni "love is blind" Atas dasar cinta, seseorang akan melakukan perbuatan apa saja bahkan kriminal. Karakter Ai (Oab Oabnithi) ini patut dikasihani tapi juga bikin jengkel. Udah dibilangin sama temen-temen praktiknya tapi bebal. Akhirnya apa? dimanfaatin deeh sama gebetannya

Kita bakalan tahu seberapa frustasinya Ai karna cintanya bertepuk sebelah tangan. Sol ini gak jahat sebenernya cuma yaa Ai menganggap lebih. Padahal maah friendzone-in aja. Sungguh kasihan kamu Ai. Di episode ini, kita bakal dikasih lihat satu lagi plot twist akan tragedi meninggoynya Nana. Buta beneran daah si Ai

Episode 5 - Sol

Kamu egois Sol (Fon Sananthacha). Beneran deeh kalau lagi kepepet, semua tindakan itu bakalan bernilai bener aja. Entah salah, nyelakain orang yang penting kita aman terobos aja lah. Itulah inti dari episode 5. Semua misteri yang ada sejak episode 1 akan terungkap. Selesai episode 5 kita akan bener-bener takjub akan kejeniusan penulis series ini yang dengan sangat terstruktur membuat cerita ini.

Nah itulah review singkat per-episode yang aku buat. Series ini tersedia di Viu dan Vidio. FYI aja, aku udah mau nakal nonton di telegram, tapi gak nemu cuy, Fufufufufufu. Tapi tenang, buat kaum miskuin kayak aku, series ini tersedia gratiss tiss tiss tiss di Vidio. Beneran deh, syaratnya cukup login dan udah cukup umur dikarenakan series ini punya rating 18+ jadi dimohon bijak yaa rek.

keterangan singkat mengenai series ini:

Nama lain: HL, Hate Love

Screenwriter & Director: Yong Songyos Sugmakanan, Boss Naruebet Kuno

Director: Wanweaw Hongvivatana

Genre: Suspense, Mystery, Romance, Drama

Kalau dilihat singkat dari Screenwriter & Director yakni Yong Songyos Sugmakanan dan Boss Naruebet Kuno mereka adalah pentolannya series sukses Thailand. Jadi, nggak kaget cerita di series ini mantull. Keren laah pokoknyaa

Yong Songyos Sugmakanan= Screenwriter & Director di Hormones 3, In Family We Trust dsb

Boss Naruebet Kuno= Screenwriter & Director di My Ambulance, Project S: Side by Side dan juga baru-baru ini I Told Sunset About You

------AWAS SPOILER, TAPI KALAU MAU BERDISKUSI SKUY!---------------

Alur waktu drama ini maju ya guiss. Timelinenya sangat terstruktur dan cuma butuh 6 hari buat eksekusi cerita keseluruhan






Di episode 1 kita diperlihatkan kehidupan ala anak muda sosialita nan hedon. Young, wild and free laah istilahnya.


Peran Nana disini adalah center dari keseluruhan cerita. 


Dapat disimpulkan dia adalah perwujudan cewe yang tegas tapi, ada tapinya. Dia itu agak licik rek. Walaupun gitu, dia baik hati kok yakni dengan membantu Jo. Sayangnya, karna sebuah insiden dia meninggoy huhuhuh gak terduga banget

Aku bener-bener suka akting Nana ( Punpun Sutatta) karena yang ada dimataku selalu May-Who tapi disini Punpun keren banget laah pokoknya.

Di episode 2 kita bakalan tahu lika-liku kehidupan Jo yang gamudah. Yakin deeh luluh. 


Ternyata di rumah lebih kayak rusun sih, Jo ini udah punya bebeb (namanya Krapao?). 


Nah bebebnya ini hamidun rek. Si Jo ini gamau bebebnya gugurin janin dikandungannya. Oiyaa disini bebebnya Jo juga memiliki profesi yang serupa kayak Jo. Alhasil janin yang dikandungnyapun gatau dari siapa. Udah berencana gugurin dengan minum obat, tapi gagal karena Jo keburu dateng (di scene ini kita bakalan tau Jo itu sayang banget sama bebebnya- bucin sih) Okelah next, masih ingat kaan kalau Jo itu temen se-SMPnya Nana


Naah mengetahui Nana holkay nan baik hati, Jo ini punya rencana buruk rek. Rencana 1 dia minjem uang sekaligus mau nusuk Nana. Tapi rencananya gagal karena keburu Sol dateng. Beralih ke rencana 2, rencananya sukses besar sih tapii dia harus nusuk Tiger yang lagi di apartemen Nana. 

Akting Jo sama bebebnya itu menurutku keren bangeet. Menjiwai banget. Berperan sebagai pekerja nananina watatita pasti nggak mudah, apalagi pas aku coba riset ala-ala mereka ambil peran ini saat usia 18 tahun! Mantap laah yaa aktingnya. Sedihnya, sebagai orang yang ngarep pemeran jahat dapet karma, Jo ini gak dapet. Dia sukses berat malahan lalu kabur ke terminal. Scene yang bikin hiiih juga saat dia habis cimuk (cuci muka) trus liat berita Nana kayak nyebelin gitu simpatinya. Kayak dalam hati (yess, pemilik kekayaan ini meninggoy sama haduuh kasian banget temen SMPku Nana meninggoy)

Di Episode 3 kita bakalan tahu kebusukan Tiger yakni ada dihobinya. Iyaa, hobinya itu antimainstream banget tapii bikin esmosi. Gimana gak esmosi laah hobinya aja suka main ...... sama nyimpen poto ........ Naah ibaratkan sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh, hobi si Tiger bakalan ketahuan sama Nana

Yaudahlaah yang penting dipertengahan episode dia tersadar? tersadar akan kebodohannya itupun melalui sesi curhat ke Papanya Nana. Tapi telaat!!!

Naah di episode ini kita kayak bakalan flash back sama peribahasa SD andalan apalagi kalau bukan "sudah jatuh, tertimpa tangga pula". Peribahasa itu pula yang kejadian ke Tiger. Udah telat sadarnya, ketusuk sama si Jo ditinggal pacarnya (Nana) pergi selama-lamanya. Issh issh


Akting Tiger (JJ/Jaylerr Kritsanapoom) disini juga keren bangeet. Lelaki yang suka tebar-tebar pesona.



Suka main hati manteep laaah. Wajah antagonis dan juga bersalahnya mendukung banget, walaupun gitu tetep kasihan bin miris siih 


Episode 4 ini adalah kilas balik bagi kaum-kaum cinta sepihak. Jangan mau deh dimanfaatin apalagi dibodohin sama orang yang kita suka. Ai (Oab Oabnithi) udah terlalu bucin sama Sol sampai menjadi penjahat. Awalnya dia sadar kalau cintanya sepihak aja tapi denial akan hal itu. Akhirnya Ai ini frustasi


Eh, tapi orang yang kamu suka tiba-tiba ngasih harapan. Yaa seperti kisah romansa pada umumnya, endingnya Ai mencoba melakukan semua hal setotalitas mungkin biar bisa nyenengin Sol. Awalnya cuma hedon beli baju mahal tapi akhirnya sampai nyelakain Nana

Episode 5 kita bakalan tahu sebuat motif kenapa Sol bisa seegois dan setega itu ke Nana. Adalah benar kalau Sol itu suka Tiger, tapi karena sebuah tindakan jahat Sol Ia harus rela mengabdikan cintanya ke Ai. Mampusss. Semua misteri bakalan terungkap terutama plot twist yang gilaaaa

Akting Oab keren banget lah yaaa. Ikutan frustasi juga akutuuh, secara cinta sepihak itu nyakitin cuy. Kalau Fon kayak yaa biasa aja bagus tapi yaaa biasa gitu

Ada beberapa plot hole yang paling aku inget:
1. Kematian Nana yang kayak angin berlalu aja, kayak yaudah mau gimana lagi. Terus cuma dianggap sebagai bunuh diri akibat pertengkaran dengan kekasihnya = Tiger. Ohhh, kayak aneh gitu gak diusut secara Nana kan kaya dan pertengkarannya terlalu remeh kalau dijadiin motif bunuh diri. 
2. Aku gatau yaa ini Ai studi farmasi apa apoteker, tapi bisa bikin racun itu kayak hmmm. Gini-gini okelah kita tahu kalau temennya Ai minjem lab, terus kita tahu juga Ai ambil obat di apotek buat kerja kelompok (mungkin sekalian buat ambil obat buat Nana). But, untuk ukuran mahasiswa buat racun yang dilihatkan cairan disimpan ditube lalu dimasukkan ke air putih itu kayak sedikit over deh. Gatau lagi kalau disana diajarin yaa. Dibuat santuy aja lah yaa namanya juga series pasti fiksi


Terakhir bahas poster series ini yukk


(analisa ala-ala dari mimils) Di poster seakan-akan kita diberi tahu hal yang terjadi lewat eye contact antar pemain. Nana sendiri yang eye contact ke kamera menandakan Ia meminta penonton buat menentukan pelakunya. Ai ngeliat ke Nana menandakan Ia sudah melakukan hal buruk ke Nana. Sol lihat Ai menandakan Sol memanfaatkan keluguan Ai buat nyelakain Nana. Naah ini siih rada ngadi-ngadi. Tiger sama Jo saling tatap-tatapan menandakan Tiger tahu kalau Jo nyusup dirumah Nana. Jo natap Tiger soalnya Ia berbuat buruk yakni nusuk si Tiger. yaa maap kalau mbulet ya rek :")

Sebenernya ada poster yang lebih mirip cover majalah yang ngeliatin karakter Nana, Tiger sama Jo. Itu kayak nunjukkin 3 pemeran awal dan utama. Sayangnya gabisa aku up :"

Okee sekian review dari aku, masih sangat newbie jadi mohon masukannya yaa demi kemajuan mimils heheheh makasi banyak udah mampir, jangan lupa meninggalkan jejak yaa. cu~